Kenapa Uang Kembalian dari Alfamart Selalu Kurang? - metuomah.com

Kamis, 06 Agustus 2015

Kenapa Uang Kembalian dari Alfamart Selalu Kurang?

Tadi malam (5/8/2015) aku beli sikat gigi Formula di Alfamart Pantai Utara (Pantura) Jawa. Aku memang lagi safar - ziarah - berkunjung - trip ke Pantura. Karena sudah malam dan toko paling dekat di Alfamart, terpaksalah aku beli di situ. Biasanya aku beli di toko lainnya.


Citra buruk Alfamart ternyata tidak hanya di Jogja, di Pantura juga. Sikat gigi Formula ini harganya cuma Rp. 4.300. Aku bayar dengan uang Rp. 20.000 tapi hanya dikembalikan Rp. 15.500 tanpa diberi struk pembelian. Kemana kekurangan Rp. 200? Meskipun aku tahu uang kembaliannya kurang tapi aku diam saja.
Salah satu Alfamart.

Hanya berdo'a semoga amal ibadahnya mendapat ganjaran yang setimpal. Semoga saya tidak pernah beli lagi di Alfamart.

Di Jogja juga begitu, uang kembalian kurang atau harga yang tertera di rak tidak sesuai dengan harga di mesin kasir. Karena itulah aku sudah setahun tidak pernah beli barang di Alfamart Jogja.

Apakah ini kenakalan karyawan? Tapi di lain daerah kok kasusnya sama? Berarti kebijakan perusahaan? Silahkan coba sendiri belanja di toko ritel ini.

Share with your friends